Daftar Sementara 11 Tim yang Tampil di World League Spring 2020 – East
PUBG Mobile Pro League (PMPL) dari setiap region hampir selesai, yang dimana setiap juara masing-masing region tersebut mendapatkan satu tiket untuk beradu di kompetisi selanjutnya yaitu PUBG Mobile World League Spring 2020 – East.
PUBG Mobile World League Spring 2020 – East adalah acara liga dunia pertama dari musim Kejuaraan Dunia Mobile PUBG 2020 yang diselenggarakan oleh Tencent Games. Acara ini secara resmi diumumkan oleh Tencent Games di akhir tahun 2019 lalu pada gelaran event PUBG Mobile Club Open (PMCO) yang diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia.
World League Spring 2020 – East
PMPL World League : Spring 2020 - East akan menampilkan 16 tim terbaik masing-masing juara dari setiap region SEA, Asia Selatan, Korea / Jepang, TW / HK / MO dan Wildcard.
Indonesia mengirimkan satu perwakilan yaitu Bigetron Red Aliens. Sebelumnya setelah penantian yang panjang Bigetron Red Aliens berhasil mendapatkan titel juara dunia termasuk juara bertahan di turnamen PUBG Mobile Club Open (PMCO) world league di malaysia akhir tahun 2019 lalu. Bigetron Red Aliens memastikan slot ke PUBG Mobile World League Spring 2020 – East , setelah berhasil menjuarai PUBG Mobile Pro League di indonesia dan menjadi runner up di grand final PMPL South East Asia.
Di lansir dari liquipedia, Asia tenggara akan diwakili Bigetron Red Aliens (Indonesia), ILLUMINATE The Murder (Thailand) , BOX Gaming (Vietnam) dan Team Secret (Malaysia) sebagai juara PMPL masing-masing region , serta dua tim dengan peringkat terbaik di PMPL Sea Final adalah Yoodo Gank (Malaysia) dan King Of Gamers Club (Thailand).
5 tim dari region lainnya yang sudah memastikan slot ke PMPL World League East adalah U level up (PMPL Chinese Taipei), XENON (PUBG Mobile Street Challenge), REJECT Scarlet (PUBG Mobile Japan Championship), Free Style (PMCO Pakistan), dan NoChangeTeam (PMCO Wildcard) yang merupakan jawara dari setiap region.
TIM | Qualification Zone |
---|---|
1 Bigetron Red Aliens | PMPL Indonesia |
2 ILLUMINATE | PMPL Thailand |
3 BOX Gaming | PMPL Vietnam |
4 Team Secret | PMPL MYSG |
5 Yoodo Gank | PMPL SEA Finals |
6 King Of Gamers Club | PMPL SEA Finals |
7 U level up | PMPL Chinese Taipei |
8 XENON | PUBG Mobile Street Challenge |
9 REJECT Scarlet | PUBG Mobile Japan Championship |
10 Free Style | PMCO Pakistan |
11 NoChangeTeam | PMCO Wildcard |
12 ? | ? |
13 ? | ? |
14 ? | ? |
15 ? | ? |
16 ? | ? |
Belum diketahui kapan event ini akan diselenggarakan karena pandemi ini. Dan jika pandemi ini berakhir ada kemungkinan besar tencent games selaku publisher dari gim tersebut akan menyelanggarakan event besar ini secara offline di pertengahan tahun nanti.
PENUTUP
Meski digelar secara online semoga saja tim e-sports yang akan bertanding mampu memberikan yang terbaik. Kalian juga dapat mendukung tim kesayangan kalian secara online melalui siaran lansung resmi pertandingannya.
Posting Komentar untuk "Daftar Sementara 11 Tim yang Tampil di World League Spring 2020 – East"